Bus ke Terminal Maja (Gunung Ciremai via Apuy)
Terminal Maja, Kecamatan Maja Kabupaten Majalengka (sumber gambar: twipu.com) |
Oleh: Gelar S. Ramdhani
Terminal Maja adalah salah satu terminal bus di Kabupaten Majalengka tepatnya di Kecamatan Maja. Bagi para pendaki gunung atau pecinta alam di Indonesia, terminal Maja ini sangatlah penting. Karena para pendaki gunung dari seluruh Indonesia, yang akan melakukan pendakian ke gunung Ciremai (gunung tertinggi di Jawa Barat) lewat jalur Apuy biasanya turun dari angkutan umum (antar kota) di terminal Maja.
Misalnya saja para pendaki dari kota Bandung, yang biasanya naik angkutan umum seperti elf atau mikrobus jurusan Bandung - Majalengka - Cikijing, kemudian turun di terminal Maja. Nanti dari terminal Maja lanjut naik angkutan khusus bak terbuka (pick up) ke pos pertama pendakian Gunung Ciremai lewat jalur Apuy yang berada di Desa Argamukti Kecamatan Argapura Kabupaten Majalengka.
Terminal Maja ini lokasinya sangat strategis dan sangat mudah dijangkau, karena letaknya di pinggir jalan Majalengka - Cikijing (jalan provinsi), yang menghubungkan antara kota Majalengka dengan kota Kuningan, Ciamis, Banjar, Tasikmalaya, dan sekitarnya. Beberapa trayek bis yang lewat terminal Maja ini diantaranya:
- PO. Primajasa (Bekasi - Majalengka - Cikijing), beroperasi setiap hari, berangkat dari Bekasi ke Cikijing mulai pukul 05.00 WIB (pagi), pemberangkatan terakhir pukul 19.30 WIB (malam), pemberangkatan setiap 45-60 menit sekali, menggunakan bis besar kelas layanan AC ekonomi (kursi 3-2) dan AC bisnis kursi (2-2), lewat tol Cipali;
- PO. Berkah Jaya (Jakarta/Kp. Rambutan - Majalengka - Bantarujeg), beroperasi setiap hari, berangkat dari Jakarta (Kp. Rambutan) pagi sekitar pukul 04.30 - 05.00 WIB, dan siang sekitar pukul 11.00 - 12.30 WIB, menggunakan medium bus, kelas layanan AC ekonomi;
- PO. Berkah Jaya (Jakarta/Kalideres - Majalengka - Bantarujeg), saya kurang begitu hapal jadwalnya, yang jelas pemberangkatan setiap hari ke Majalengka, menggunakan medium bus, kelas layanan AC ekonomi;
- Buhe Jaya dan Rukun Wargi (Bandung/Leuwi Panjang - Jatinangor - Sumedang - Majalengka - Cikijing), menggunakan elf atau mikrobus, pemberangkatan dari Bandung ke Majalengka setiap hari, selama 24 jam, setiap jam selalu ada pemberangkatan, kelas layanan ekonomi (non AC);
- PO. Widia (Cikarang - Majalengka - Cikijing) saya kurang begitu hapal jadwalnya, yang jelas pemberangkatan setiap hari ke Majalengka, menggunakan medium bus, kelas layanan ekonomi (non AC);
- Dari Stasiun Cirebon (Stasiun Prujakan atau Stasiun Kejaksan) ke terminal Maja sebetulnya tersedia banyak angkutan umum, tapi saat artikel ini ditulis (tahun 2019), belum ada angkutan umum yang langsung dari Cirebon ke terminal Maja. Jadi kalau dari Stasiun Cirebon silahkan naik angkutan online terlebih dahulu ke daerah Kedawung, dari Kedawung naik elf/mikrobus atau bus jurusan Cirebon - Bandung, turun di lampu merah Kadipaten, dari lampu merah Kadipaten naik elf/mikrobus atau bus yang ke arah Cikijing (lewat terminal Maja);
- Dari Ciamis atau Tasikmalaya, silahkan naik bus jurusan Tasik - Ciamis - Cirebon, turun di pertigaan Cikijing, dari pertigaan Cikijing naik elf/mikrobus atau bus yang arah ke Kota Majalengka atau ke Bandung (lewat terminal Maja);
- Perlu anda ketahui bahwa elf/mikrobus atau bus yang beroperasi selama 24 jam diantaranya: jurusan Cirebon - Bandung (via Kadipaten), Kadipaten - Cikijing (terminal Maja), Tasik - Cirebon (via Cikijing), hanya saja kalau malam frekuensinya tidak terlalu banyak.
Dari segi fasilitas umum di sekitar Terminal Maja banyak sekali fasilitas umum yang anda butuhkan. Diantaranya: terdapat pasar tradisional, minimarket 24 jam, Puskesmas dengan IGD 24 jam, dekat kantor Polisi, mesjid, rumah makan, tempat jajanan tradisional, dan lain sebagainya. Jadi apabila anda singgah di terminal Maja tidak perlu khawatir masalah fasilitas umum.
Informasi tambahan untuk anda:
- Apabila anda membutuhkan tambahan informasi seputar wisata kabupaten Majalengka termasuk pendakian gunung Ciremai bisa menghubungi Kang Kiki 0896-2046-6817, Kang Imam 0852-2419-9551;
- Apabila anda membutuhkan rental mobil profesional di Majalengka yang siap melayani penjemputan di hotel, stasiun, bandara, terminal, dan lain sebagainya anda bisa menghubungi Kang Irfan 0852-2434-0429;
- Informasi lengkap bus dari Jakarta ke Majalengka KLIK DISINI
- Informasi lengkap bus dari Bandara Soekarno Hatta ke Majalengka KLIK DISINI
- Tulisan ini saya tulis Oktober 2019, kedepannya tidak menutup kemungkinan akan semakin banyak bis yang lewat terminal Maja;
- Informasi seputar Taman Nasional Gunung Ciremai (TNGC) bisa anda buka www.tngciremai.com
Simak pula tulisan Gelar S. Ramdhani lainnya klik disini
Apakah anda ingin mengetahui profil penulis tulisan ini? klik disini
Komentar
Posting Komentar